Senin, 07 September 2015

Blog sharing tentang pembenahan bisnis dan peningkatkan bisnis

Dari beberapa pembaca blog ini adalah sebagian pengusaha dan sisanya adalah karyawan dan memiliki kesamaan yaitu bermasalah dengan hutang bunga berbunga.

Bagi pengusaha saran saya geber riyadhohnya dengan sungguh-sungguh dan perbaiki cara anda mengelola bisnis atau perusahaan, saya ada blog http://coachsantoso.blogspot.com yang berisi tentang pengalaman-pengalaman membantu para pemilik bisnis/perusahaan dalam mengatasi kemelut bisnis.

Bagi karyawan jika anda saat ini terlilit hutang, kebanyakan adalah karena kesalahan dalam mengelola keuangan, hidup boros, bergaya hidup mewah, dan terakhir mungkin tertipu.
Analisa semuanya dan buat catatan kesalahan-kesalahan yang anda lakukan serta perbaiki, jangan ulang-ulang. Geber Riyadhohnya tobat sebenar-benarnya tobat untuk tidak mengulangi kesalahan yang sama.

Tetap positif feeling , ambil hikmahnya , jika ini ujian maka pasti akan membuat anda lebih sukses dan maju, jika ini teguran Alloh, segera bertobat. Sekali lagi saya bukan paranormal jadi tidak bisa diajak hal-hal yang berbau klenik dan saya dulu juga mencari cara-cara klenik, namun tidak ada hasilnya,malah bisa syirik dan yang paling jelas adalah uang habis.

Semoga bermanfaat dan tetaplah Riyadhoh sebagai upaya ikhtiar 
wassalam 
CoachSantoso.Blogspot.com
HP/WA 085755333610 PIN 32A7FB94

Saya pusing pak di teror debt collector

Saya pusing pak di teror debt collector

Sejak saya tidak sengaja posting di blog ini sharing bagaimana bangkit dari keterpurukan keuangan dan bisnis, dengan menggunakan riyadhoh al waqiah, sholawat dan istighfar , saya sering kali mendapatkan sms, pin bb, wa, telpon dengan tema "Saya pusing pak di teror debt collector".

Kalau sudah begini saya akan jawab, iya saya juga pernah mengalami seperti itu, dan itu sudah wajar atau lumrah, karena kalau kita berhutang dan telat bayar pasti di tagih. Dan jika mau dianggap negatif maka akan negatif, pemikiran jadi negatif dan action atau cara bertindaknya ikut negatif.

Kalau ditanggapi dengan hikmah dan menyesali kesalahan dan dosa-dosa , maka memacu anda untuk berusaha sekuat tenaga bertobat memperbaiki diri.
Kalau di teror wajar, tangapi dengan wajar jangan terpancing emosi, jika mengarah kepada hal-hal kekerasan laporkan polisi, karena hutang itu urusan perdata.

Dan tujuan mengamalkan riyadhoh adalah untuk "membersihkan hati" bertobat dan memohon pertolongan Alloh. Serta menyandarkan kepada Nya. sehingga hati dan pikiran menjadi jernih dan lapang.

Kalau sudah hati dan pikiran lapang, jernih, raut muka ceria, passioan atau gairah bekerja muncul, rejeki akan datang.

Penting juga saya sampaikan bahwa selain riyadho anda juga perlu meng upgrade ilmu bisnis anda jika anda berbisnis, jika anda bekerja anda harus meng upgrade kompetensi skills anda, artinya selain doa juga ada syarat bumi nya. 

seperti jika anda ingin menjadi juara renang, selain berdoa juga harus berlatih bahkan mencari pelatih renang yang bisa memoles anda untuk LAYAK menjadi JUARA RENANG,.
Hasil dari riyadhoh ini macam-macam setiap orang berbeda-beda, namun jangan berangapan setelah membaca terus tiba-tiba jalan menemukan kantong plastik 1 milyar. Ya memang bisa saja seperti itu jika Alloh berkehendak, namun jangan angan-angan ke hal tersebut.

Bisa saja dengan bertemu orang yang bisa mengarahkan , bisa bertemua dengan partner bisnis yang tepat, bisa bertemu dengan orang yang tepat atau cocok untuk menjadi karyawan anda, dan lain-lain. Sekali lagi jik anda telpon atau bbm saya Saya pusing pak di teror debt collector, maka jawaban saya hadapi dan selama niat anda benar lillahi ta'ala serta menjalankan riyadhoh al waqiah, sholawat, istighfar , insya ALLOH tidak akan ada hal-hal yang membahayakan. DAN Pasti ada masanya anda keluar dari kesulitan.

Sabtu, 05 September 2015

Terima kondisi sekarang dan bersungguh-sungguhlah

Sangat sering saya dapat invite pin bb dan wa baru, juga sms dan telpon dari pembaca blog ini, dan bisa dibilang semuanya mengeluh tentang kesulitannya, bahkan tidak jarang yang sampai sms terus atau nanya di pin bb dengan pertanyaan dan keluhan yang berulang-ulang.

Saya biasanya memberikan saran atau nasehat agar menerima kondisi sekarang semisal di telpon debt collector,dijahui teman,keluarga, dipandang remeh dan hal-hal yang tidak mengenakan. Karena hal itu adalah "buah" dari proses atau akibat perbuatan yang telah dilakukan.

Jika anda saat ini mengalami masalah lilitan hutang karena ditipu percayalah , percayalah , sekali lagi percayalah bahwa , anda akan mendapatkan rejeki lebih banyak dari yang pernah diambil dari orang/relasi anda.

Namun jika saat ini anda mengalami kesulitan akibat anda pernah mendholimi orang maka perbanyak istigfar baca 1000x atau 10 ribu x sehari istighfar, minta maaf, baca sholawat 1000x sehari, baca surah al waqiah, Dan terus minta ampun bertaubat, maka jika anda sungguh-sungguh maka PASTI Alloh akan merubah keadaan anda, karena sudah banyak dalil bahwa Alloh maha pengampun maha penerima taubat.

Berjuanglah dan Prihatin

Ada hal penting yang ingin saya sharing, bahwa jika anda duluuuuu, sok berlagak kaya, suka beli barang mewah meski harus hutang pakai bunga maka ubahlah perilaku anda, hiduplah hemat dan semurah mungkin prihatin.

Sebab menjadi kaya bukan berarti punya mobil banyak rumah besar namun terlilit hutang dan hidup tidak tenang, keluarga berantakan nauzu billahi mindzalik.

Terima kondisi sekarang dan bersungguh-ingin berubah dengan berdoa, riyadhoh dan mencari ilmu, karena semua butuh ilmu, jika anda berbisnis sembako dan rugi karena mungkin anda tidak punya ilmu yang cukup untuk mengelola bisnis sembako. Perbaiki...!